
Bagikan melalui :
Hidup terus berubah menjadi lebih baik. Semua manusia menghendaki hidup lebih baik. Tak ada satu manusiapun di bumi ini yang tak menghendaki hidup lebih baik. Nilai dan keinginan hidup lebih baik ditanam oleh Tuhan dalam diri kita berupa Nurani. Ketika realisasinya, saat kenyataannya hidup kita tak menjadi lebih baik bagaimana? Bukankah sama hal nya kita menentang nurani kita sendiri.
Semua yang berwujud dan hadir dalam hidup kita, selalu datang didahului dengan dipikirkan. Pikiran yang menjadi sumber hadir semua yang kita miliki hari ini. Ketika kita inginkan lebih baik maka investasikan pada pikiran. Pikiranlah yang menciptakan dan keyakinan yang mewujudkan.
Oleh karena itu dalam pengembangan diri, diperlukan sikap yang tepat :
- Open Mind
Pikiran terbuka menjadi syarat utama untuk terjadinya pengembangan diri. Terbuka dari informasi benar, informasi yang diulang, informasi yang berbeda, informasi yang tak dikehendaki (komplain, teguran, marah, konflik) sehingga kita terus alami penambahan. Semakin banyak informasi yang bisa kita pahami, maka semakin banyak peluang bagi klita untuk bertumbuh, semakin banyak pertimbangan yang menumbuhkan keyakinan, semakin sadar adanya perbedaan dan mampu meningkatkan kebijakan diri.
Ada Sebagian orang yang tak mau mendengarkan informasi yang berbeda dengan keyakinannya, ada yang tak bersedia menerima informasi yang diulang-ulang dan sudah diketahuinya, tak bersedia menyelesaikan apa yang dibaca, dan segera menyimpulkan, saya sudah tahu. Sikap ini bukan sikap open mind. Peluang pertumbuhan diri menjadi terhambat, karena terus membenarkan diri.
Bukankah untuk meningkatkan hasil, maka meningkatkan input. Banyak orang bekerja pada SOP, SOP tak dapat meningkatkan hasil, SOP hanya menciptakan hasil optimal. Ketika inginkan meningkatkan pisang gorng, Langkah tepat adalah menambah jumlah pisang yang akan di proses. Pertambahan input berpeluang meningkatkan pertumbuhan.
- Growth Mindset
Dengan open mind maka kita bisa hasilkan mindset yang bertumbuh. Growth mindset yang menyebabkan manusia menjadi bertumbuh. Hambatan diartikan sebagai peluang untuk perbaikan. Hambatan menjadi cara untuk pikiran menjadi aktif bekerja. Hambatan yang membuat kita berpikir berbeda untuk menghasilkan solusi menjadi lebih baik.
- Terus belajar
Banyak orang mengakui bahwa kemajuan dapat dicapai dengan belajar. Tapi tak banyak yang bersedia memiliki komitmen untuk terus belajar. Tak ada hasil yang berubah tanpa belajar. Namun sejak kecil manusia enggan untuk belajar. Banyak program belajar yang kurang diminati, banyak pelatihan hanya sekedar dihadiri, pelatihan diperusahaan diikuti dengan terpaksa.
- Fokus pada hasil
Sebagian orang fokus pada proses. Maka banyak orang yang merasa benar, merasa sudah melakukannya sesuai perintah atau SOP. Mereka mencari pembenaran. Sedangkan orang yang fokus pada hasil, selalu mengukur, hasil yang belum capai target. Tindakan apa yang perlu dilakukan agar target dapat dicapai. Karyawan yang fokus pada hasil mengalami pertumbuhan dan pengembangan diri.
- Evaluasi Diri
Evaluasi diri adalah satu-satunya cara untuk melakukan perbaikan diri. Orang yang bersedia melakukan evaluasi diri, akan terus mengalami perbaikan diri. Banyak karyawan yang mengisi evaluasi diri dengan tidak jujur. Untuk pengembangan dirinya mereka tidak jujur, karena takut dievaluasi kurang, dipandang kurang komitmen terhadap perbaikan. Mereka menuliskan yang baik. Ketika merasa sudah baik maka peluang perbaikan menjadi tertutup.
- Ukur Pertumbuhan yang dicapai
Semangat tumbuh ketika kita bisa melihat hasil yang dicapai. Ukurlah pertumbuhan diri, apa yang telah berubah, apa yang mengalami perbaikan, apa yang telah saya kuasai, apa yang telah saya kembangkan. Dengan mengukur pertumbuhan maka tumbuh rasa sadar diri untuk berubah.
Wujudkan pengembangan diri anda dengan 6 langkah pengembangan diri. Program Latihan berpikir dapat membantu anda dalam meningkatkan kemampuan anda untuk melakukan pengembangan diri, meningkatkan pengetahuan dan soft skill serta membuka pemikiran untuk menghasilkan ide perbaikan karena berisi soal dan studi kasus.
Salam improvement.
Bila bermanfaat, bagikan melalui :